Selasa, 26 Maret 2013

Nurul Fikri Rebut Juara Umum Pospekab Serang


Serang – Pondok Pesantren Ibnu Salam Nurul Fikri sukses meraih juara umum pada ajang Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pesantren Tingkat Kabupaten (Pospekab) IV Serang. Pospekab IV Serang ini diikuti sekira 300 santri dari 13 Ponpes se-Kabupaten Serang. Pertandingan digelar di tiga tempat, yakni di Ponpes Al-Mansyur Darunnajah Pabuaran, gedung serba guna di Ciomas, serta di Gedung PDI Perjuangan Banten, Kota Serang, Sabtu-Minggu, 16-17 Maret 2013.
Dari 12 cabang olahraga dan seni yang dipertandingkan, Nurul Fikri sukses menguasai juara cabang olahraga pencak silat hampir di semua kelas putra maupun putri. Tidak hanya itu, Nurul Fikri juga menjadi yang terbaik di tiga cabang pertandingan putra, yakni juara pertama bola basket, pidato bahasa inggris dan pidato bahasa indonesia. Sementara, dari sebelas cabang olahraga dan seni yang dipertandingkan untuk santri putri, Nurul Fikri sukses menggondol juara pertama bola basket dan juara pertama pidato bahasa inggris.
Guru olahraga Ponpes Nurul Fikri, Edi Yusuf mengapresiasi semua santrinya yang sudah bekerja keras mengharumkan nama baik pesantrennya di kancah Kabupaten Serang. Kata dia, gelar juara ini bukan kali pertama, pada Pospekab sebelumnya, Nurul Fikri pun menyabet juara umum. “Kami merasa pembinaan yang kami lakukan tidak sia-sia. Selama ini kami jadikan kegiatan olahraga sebagai ekstrakurikuler santri, terutama pencak silat yang kami wajibkan mulai kelas I SMP sampai kelas III SMA,” ujarnya.
Edi berharap prestasi olahraga di Pesantrennya bisa lebih baik lagi. Setelah sukses di Pospekab IV Serang, kini pihaknya akan bersiap mengikuti Pospekab IV Provinsi Banten yang akan dihelat bulan depan. “Karena dari FSPP Kabupaten Serang tidak ada pemusatan latihan. Dalam waktu singkat ini, kita akan optimalkan latihan di dalam pesantren,” ungkapnya.
Sementara itu, Sekretaris FSPP Kabupaten Serang Syihabudin mengapresiasi para juara Pospekab IV. Selanjutnya, kata dia, para pemenang akan mewakili ajang serupa untuk tingkat Provinsi Banten pada 24 April mendatang di Kota Serang. “ Saya ucapkan selamat, secara umum penyelenggaraan kejuaraan ini berjalan sukses,” ungkapnya.
(dikutip dari Harian Radar Banten, edisi Senin, 18 Maret 2013)

sumber : www.nfbs.or.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar