Sabtu, 21 Juli 2012

SELAMAT DATANG RAMADHAN

Kami keluarga besar OSIS SMA Islam Nurul Fikri Boarding School Banten Mengucapkan 


SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH SHAUM RAMADHAN 1433 H
semoga kita dapat menjadi termasuk hamba-hambanya yang senantiasa menyucikan diri

Rabu, 11 Juli 2012

KALENDER AKADEMIK 2012/2013

Alhamdulillah Kalender Kegiatan Akademik Yayasan Pesantren Ibnu Salam tahun ajaran 2012/2013 telah resmi dikeluarkan, bagi santri maupun orangtua santri yang ingin melihat kalender akademik tahun ajaran 2012/2013 dapat mengunduhnya disini.
jazakallah khair

NFBS AWARD 2012

Serang (30/06) - NFBS Award semester 2 kali ini mengangkat sebuah tema yaitu adalah fantasi. Dimulai dengan melaksanakan sholat maghrib (Tholib) dan tholibah dimulai bada isya yang dibawakan oleh 2 MC yang sudah tak asing lagi bagi kita yaitu Ihkam Aufar (ketua OSIS) dan Muhammad (ketua Diklat). Dengan dibawakan oleh para MC tersebut acara berlangsung sangat meriah dan lancar. NFBS award kali ini menyatukan antara BINSAN, SMP dan SMA yang biasanya terpisah. Diawali pembacaan nominasi penghargaan dari SMP dan dilanjutkan pembacaan nominasi penghargaan Bidang Pembinaan Santri dari mulai keasramaan, bahasa, dan kedisiplinan serta tarbawi dan terakhir pembacaan nominasi penghargaan dari SMA.
Seluruh santri dan guru larut dalam kemeriahan mala penganugerahan penghargaan semesteran ini. gurupun tak mau kalah dengan para santrinya, ternyata BINSAN dan SMA memberikan penghargaan kepada guru-guru berprestasi serta guru-guru yang telah berdedikasi tinggi selama setahun dalam pelaksanaan program bidang maupun pesantren.
Adapun beberapa Penghargaan yang diberikan pada NFBS Award semester 2 ini adalah santri yang mendapat peringkat di kelasnya, juara umum, peminjam buku terbanyak di perpustakaan, mentor asrama terbaik, murobbi terbaik, tahfidz terbaik, angota tim kedisiplinan terbaik, struktur tim bahasa terbaik, santri terdisiplin kehadiran sholat di masjid, asrama terbersih, asrama teladan, gruru terbaik, adiministrasi nilai terbaik, penyusunan RPP terbaik, juara lomba eksternal, dll. Acara NFBS Award ini berlangsung sebagai acara penutup tahun ajaran 2011/2012.  (aas)